Kegiatan UKM Panahan STEBIS IGM

2 Oktober 2019

 

STEBIS IGM - UKM Panahan Bersama Pak Ali dihalaman kampus Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri. 

 

 

 

Free trial sebagai ajang perkenalan terhadap olahraga panahaan di lapangan Indo Global Mandiri (IGM) disambut antusias oleh puluhan mahasiswa UIGM dan mahasiswa Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) IGM, Sabtu (28/09/2019).

 

Free trial yang digagas sebagai awal mula mendirikan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) panahan di IGM dijadwalkan setiap hari Sabtu dan Minggu mulai tanggal 27 September.

 

Pelatih UKM Panahan, Ali Alfarizi mengatakan, UKM ini lebih mengenalkan olahraga panahan dikalangan mahasiswa, selain itu untuk mendidik bibit bibit atlet muda potensial dalam olahraga panahan yang nantinya bisa lebih maju menjadi atlet profesional.

 

“Bukan tidak mungkin dari IGM tercipta atlet atlet muda potensial hingga menjadi atlet profesional yang bertanding hingga ke level Nasional.” Ujarnya

 

Ditambahkanya juga, UKM panahan ini adalah UKM yang baru saja didirikan bertepatan dengan penerimaaan mahasiswa baru tahun 2019.

 

“Pihak IGM merespon positif dengan adanya UKM panahan ini, selain untuk pembinaan prestasi, memanah ini adalah salah satu olaraga yang disunahkan.” Jelasnya.

 

M.Kurnia Ramadani, Mahasiswa Jurusan teknik sipil UIGM yang turut hadir dalam latihan Perdana UKM Panahan IGM mengakui sangat senang dengan kehadiran olahraga panahan ini, dari olahraga memanah kita dapat mengambil banyak nilai positif, di antaranya ketenangan, fokus, keberanian dan bermental juara.

 

Memanah juga melatih dan mempertajam akurasi kita, tenaga yang di gunakan akan termanifestasi dalam bentuk akurasi, kecepatan, tindakan, dan koordinasi.

 

“Banyak manfaat dari olahraga memanah, apalagi untuk kalangan mahasiswa, selain memang untuk prestasi, memanah bisa melatih konsentrasi, fokus, emosi, tenang dan lain lain.” ujarnya. (ali alfarizi)

 

 

 

 

Lihat JugaArtikel lainya
  Siap Menyonsong Transformasi Edukasi Digital 4.0 Selengkapnya
  Seminar Service Excellence dari Bank Syariah Mandiri Selengkapnya
  Rapat TOEIC bersama Bapak Doni Direktur TOEIC di kampus Selengkapnya
  MoA STEBIS IGM dengan LPM UIN Raden Fatah Selengkapnya
  Tausiyah hari ini 14 Desember 2018 Selengkapnya
  Rapat Alkhir tahun 2018 dalam rangkat hari libur Selengkapnya
  Pembekalan Calon Mahasiswa Universitas Al-Azhar Selengkapnya
  Wisuda II STEBIS IGM Selengkapnya
  Kegiatan Evaluasi Pembinaan SPMI bersama STEBIS IGM Selengkapnya
  Moa LPM STEBIS IGM Bersama LPM UIN Raden Fatah Palembang Selengkapnya
  Rapat Alkhir tahun 2018 dalam rangkat hari libur, persiapan UAS, pengumpulan RPS dan rencana awal tahun Selengkapnya

Sumber : STEBIS IGM http://demo.stebisigm.ac.id
Selengkapnya : http://demo.stebisigm.ac.id/artikel/452/Kegiatan-UKM-Panahan-STEBIS-IGM.html