Wisuda ke IV kampus STEBIS IGM Palembang

21 November 2020

 

Sebanyak 33 wisudawan – wisudawati resmi menyandang gelar sarjana dalam Wisuda ke-IV Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis dan Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri (IGM), Sabtu (21/11/2020) di Aula Lantai III Kampus B Universitas IGM.

 

Proses jalannya wisuda dilakukan dengan dua metode. Wisudawan – wisudawati mengikuti prosesi wisuda dengan mekanisme protokol ketat dengan mengenakan masker, faceshield dan mengatur jarak. Sedangkan pihak keluarga, wali wisuda serta tamu undangan tetap menggunakan aplikasi zoom serta streaming youtube IGMTV Official.

 

Ketua STEBIS IGM, H Chandra Satria, SE, M.S.I mengatakan, meski saat ini masih dalam suasana Pandemi COVID-19 namun proses wisuda tetap dipantau dengan prokes ketat oleh Gugus Tugas COVID-19 Universitas IGM. “Alhamdulilah tidak mengurangi khidmat serta lancarnya prosesi wisuda,” katanya.

 

Tampak hadir Bapak Direktur PTKIS Kementerian Agama Prof.Dr.Suyitno, M.Ag

 

 

Proses wisuda ini, lanjut Chandra merupakan masa akhir proses pembelajaran di kampus. Dengan diraihnya gelar sarjana, ada keterlibatan orang lain yang berjasa.

 

“Kelulusan ini merupakan, kebaikan dan doa dari orang tua. Niatkan jika hasil ini ditujukan untuk membahagiakan orang tua kita. Berikan manfaat kepada orang lain, bukan hanya kepada diri sendiri. Selamat dan sukses kepada wisudawan dan wisudawati,” katanya.

 

Menurutnya, wisudawan program studi Ekonomi Syariah ini memiliki tantangan yang kian berat. Sarjana merupakan fase baru. Apalagi, lanjutnya, Pemerintah RI telah mematok target jika ekonomi syariah harus ambil bagian dalam perkembangan perekonomian dan menjadi pusat ekonomi dunia. “Sarjana STEBIS IGM harus terlibat di dalamnya. Harus menjadi pemain, dan jangan menjadi penonton,” tegasnya.

 

Sementara, Ketua Yayasan Indo Global Mandiri, M Fadhiel Ali, S.Kom, B.I.T, M.T.I.menegaskan, keberadaan program studi Ekonomi Syariah merupakan salah satu cita cita pendiri yayasan. Ini sudah menjadi prioritas utama, agar Indo Global Mandiri untuk ikut membangun ekonomi syariah.

 

“Terlebih berdasarkan Islamic Indicator yang dirilis pada November 2020 -2021, Ekonomi Syariah Indonesia masuk dalam peringkat 4 dunia. Wisudawan – Wisudawati STEBIS IGM sudah memiliki modal untuk bisa terjun dan terlibat di dalamnya. Harus bahu membahu saling membantu untuk membangun ekonomi syariah di Indonesia. Jalankan ilmu yang telah diajarkan oleh dosen selama berkuliah dan tentunya bermanfaat bagi seluruh manusia terutama umat muslim,” pungkasnya.

 

Dalam prosesi wisuda tersebut, dihadiri Koordinator KOPERTAIS Wilayah VII Sumbagsel, Prof Dr Nyayu Khodijah, S.AG, MA serta Orasi Ilmiah dengan tema Peranan Millenial dalam Menyambut Era Revolusi 5.0 oleh Prof Dr Suyitno, M.AG, dan Pembina Yayasan Indo Global Mandiri, Hj Asmawati (andhiko tungga alam)

 

Lihat JugaArtikel lainya
  Wisuda STEBIS IG 2020 suasana tenang, hikmat dan penuh penghayatan Selengkapnya
  Wisuda ke 4 Kampus STEBIS IGM Palembang digelar dengan protokol kesehatan Selengkapnya
  STEBIS IGM Gelar Pelatihan Penyusunan Rencana Usaha UMKM PEKKA. dan Selengkapnya
  Pandemi Covid-19 mengharuskan mahasiswa belajar dari rumah dengan PJJ Selengkapnya
  Mahasiswa menyiapkan diri untuk Acara Bujang Gadis Kampus STEBIS IGM 2020 Selengkapnya
  M Diki Wahyudi Arisandi terpilih menjadi salah satu utusan yang bertabung dalam lembaga internasional Selengkapnya
  BAK STEBIS IGM hari ini memberikan informasi sistem akademik untuk Mahasiswa Baru Selengkapnya
  Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Selengkapnya
  PK2MB Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah IGM Hari Kedua bersama Bpk Kapolda Selengkapnya
  The International Conference On Environmenntal&Technology Of Law, Business Selengkapnya

Sumber : STEBIS IGM http://demo.stebisigm.ac.id
Selengkapnya : http://demo.stebisigm.ac.id/artikel/492/Wisuda-ke-IV-kampus-STEBIS-IGM-Palembang.html